Trending: SMS Gratis



Selasa, 17 April 2012

Manfaat Sikat Gigi Sejak Bayi

Manfaat sikat gigi sejak bayi akan terasa hingga anak Anda dewasa nanti. Sikat gigi sejak dini akan membantu si kecil mendapatkan gigi sehat. Karena gigi susu memiliki peran penting sebagai wadah tumbuhnya gigi tetap.

Gigi susu yang keropos dan berlubang bisa menyebabkan perubahan susunan gigi. Untuk itu, lakukanlah kebiasaan sikat gigi sejak buah hati Anda masih bayi. Mungkin awalnya akan sulit, untuk itu jadikan kegiatan menyikat gigi sebagai rutinitas yang menyenangkan.

Mungkin Anda pernah melihat seorang anak yang mengalami kerusakan gigi. Anak-anak memang rentan terhadap kerusakan gigi. Terutama pada gigi bagian depan yang biasanya mengalami kerusakan. Mulai dari keropos sampai menghitam karena berlubang. Mungkin tanpa Anda sadari, si kecil sudah mengalami kerusakan gigi sejak giginya mulai tumbuh. Gigi yang bermasalah akan membuat anak kesulitan untuk mengunyah. Hal tersebut tentu akan membuatnya menjadi sulit makan, dan tentunya akan berpengaruh pada kesehatan anak.


Jangan menunggu hingga gigi bayi tumbuh. Anda dapat segera memulai perawatan gigi bayi sejak giginya belum tumbuh. Anda bisa memulai dengan membersihkan gusinya. Lakukan dengan menggunakan kain/kasa lembut yang lembab. Usapkan perlahan pada gusi bayi. Lakukan dengan perlahan karena gusi bayi masih lunak dan sensitif.

Selain gusi, Anda juga bisa membersihkan pipi bagian dalam dan lidah bayi Anda. Waktu yang paling tepat untuk membersihkan adalah saat bayi Anda selesai menyusu. Hal ini agar bayi terhindar dari infeksi jamur yang berasal dari penumpukan sisa-sisa air susu di rongga mulutnya.

Saat gigi si kecil sudah mulai tumbuh, maka Anda bisa mulai menggunakan sikat gigi untuk bayi. Pilihlah sikat gigi bayi yang bertekstur lembut. Untuk menyikat gigi bayi, Anda belum perlu menggunakan pasta gigi. Hal ini untuk menghindari tertelannya busa pasta gigi. Jika anak sudah mulai bisa berkumur, Anda bisa mulai mencoba menggunakan pasta gigi untuk anak.

Hal penting lainnya yang harus diingat adalah menghindari makan makanan manis dan lengket yang beresiko merusak gigi. Biasakan anak untuk mengkonsumsi buah-buahan yang kaya akan serat dan tentunya akan sangat bermanfaat untuk pertumbuhan giginya.

Menjaga kesehatan gigi sangat penting. Tumbuhkan kebiasaan tersebut sejak dini. Kebiasaan tersebut akan terbawa hingga anak dewasa. Memiliki gigi yang sehat dan kuat adalah salah satu manfaat sikat gigi sejak dini.

Sumber: Bayi.web.id

Sponsored